blogger templates
mas template
Home » , , » Kekerasan Mengatasnamakan Agama

Kekerasan Mengatasnamakan Agama

Written By maskolis on Saturday 28 June 2014 | 10:44

Beberapa tahun yang lalu marak terjadi kekerasan yang mengatasnamakan agama. Sepanjang sejarah, manusia mengalami perkembangan dan kemerosotan peradaban. Ketika mengalami kemerosotan peradaban, keruntuhan budaya, hilangnya daya pikir kritis kolektif masyarakat dan intelektual bangsa, bukan berarti sejarah berjalan mundur. Sejarah maju terus, manusianya yang naik turun dan maju mundur.

Tidak dipungkiri memang agama dan ketuhanan bisa memperkenalkan manusia pada etika dan moralitas, dan perannya sepanjang sejarah tidak lagi disangsikan. Disini saya hanya ingin mencoba menelusuri, bagian sebelah mana dari agama yang memungkinkan orang melakukan kekerasan atas namanya? Bukankah semua agama mengajarkan bagaimana cara hidup damai dan adil, tapi mengapa orang bisa menjadi penuh kekerasan dan jauh dari rasa keadilan atas nama agama?

Apa sebetulnya yang hendak dicapai dengan penggunaan kekerasan itu? Berhasilkah kekerasan mencapai tujuannya? Mana lebih efektif, efisien dan berhasil, menggunakan kekerasan dalam mencapai tujuan atau berdoa meminta bantuan Tuhan?

Tentu saya sepakat bahwa jauh lebih banyak umat beragama yang tidak melakukan kekerasan. Tapi jika ada yang bisa-bisanya melakukan kekerasan atas nama agama, ini perlu kita renungkan, yang salah di mana? Di agamanya itu sendiri? Penafsiran orang tersebut yang salah? Orang tersebut oknum? Mengapa ada banyak oknum dan banyak orang mendukung oknum? Apakah yang salah adalah metoda pengajaran agamanya. Juga pertanyaan filosofis sah ditanyakan di sini: Jika agama itu adalah jalan yang sempurna mengapa masih bisa disalahtafsirkan?

Saya justru melihat mereka yang melakukan pembantaian massal, mereka yang melakukan bom bunuh diri, mereka yang gemar melakukan kekerasan logikanya berantakan, justru menunjukkan kekacauan konsep berpikir. Saya hanya ingin mengajak umat beragama yang gemar melakukan kekerasan terhadap kelompok yang dianggap beraliran sesat agar bersabar saja dan menunggu tindakan langsung dari Tuhan. Percayalah Tuhan Maha Kuasa, kalau memang percaya Tuhan, jangan mengambil hak Tuhan untuk menghukum mereka yang sesat, karena pada akhirnya, hanya Tuhanlah yang tahu dan berhak menentukan siapa yang benar dan siapa yang sesat.

Yang saya harapkan tentu saja, bahkan dalam perbedaan yang paling tajam, bahkan dalam perdebatan yang paling sengit, kita tetap menjauhi kekerasan. Ini kelihatannya kecil. Tapi ini adalah langkah awal perdamaian menurut saya.
Perdamaian bukanlah ketika perbedaan tiada.
Perdamaian bukanlah ketika konflik punah.
Perdamaian adalah ketika perbedaan dan konflik diterima, dipahami, dan diselesaikan tanpa pertumpahan darah.

Sumber

15 comments:

  1. http://agilcahyap.blogspot.com

    http://goo.gl/aqqH4Y

    BLOG DO FOLLOW

    LIST BLOG DO FOLLOW 2014

    http://agilcahyap.blogspot.ru

    http://goo.gl/aqqH4Y

    BLOG DO FOLLOW

    LIST BLOG DO FOLLOW 2014

    ReplyDelete
  2. http://agilcahyap.blogspot.com

    http://goo.gl/aqqH4Y

    BLOG DO FOLLOW

    LIST BLOG DO FOLLOW 2014

    http://agilcahyap.blogspot.no

    http://goo.gl/aqqH4Y

    BLOG DO FOLLOW

    LIST BLOG DO FOLLOW 2014

    ReplyDelete
  3. http://www.atmosferku.com/

    http://www.atmosferku.com/

    http://www.atmosferku.com/

    http://www.atmosferku.com/

    http://www.atmosferku.com/

    http://www.atmosferku.com/

    ReplyDelete